Metro, Intisarinews.co.id — Wali Kota Metro Wahdi Siradjuddin menyambut para atlet dari Persatuan Tinju Amatir (Pertina) di Pelataran Ruang Kerja Wali Kota setempat,Jumat (05/01/2023).
Dalam kesempatan tersebut,Wahdi mengaku sangat bangga kepada para atlet yang berhasil meraih juara di ajang Gubernur Lampung Cup I.
” Terus terang saya bangga atas kemenangan-kemenangan yang didapatkan. Saya berharap kepada semuanya jangan berhenti di sini saja,dan saya berharap kedepannya pelatih-pelatih atau adik-adik ini dapat memenangkan kejuaraan-kejuaraan yang selanjutnya nanti,” ungkap Wahdi.
Dengan prestasi yang telah ditorehkan, harapannya dapat mengharumkan nama Kota Metro ke ajang nasional maupun internasional.
” Semoga momentum kejuaraan ini dapat sebagai perbaikan, penyempurnaan dan evaluasi keolahragaan yang telah mengangkat prestasi pembinaan olahraga, khususnya di Kota Metro ini dan Pertina dapat membawa para atletnya ke ajang yang lebih tinggi lagi,” ucapnya.
Berita Terkait
Kemudian, Wahdi menyerahkan bantuan dana untuk sarana dan prasarana para atlet tersebut.
Ketua Pertina Kota Metro, Raden Sarmada, mengatakan dengan diraihnya kemenangan pada ajang bergengsi tersebut merupakan kerja keras dalam membina para atlet tinju yang ada di Bumi Sai Wawai.
“Ini merupakan capaian yang luar biasa, dengan usia yang belum genap tiga tahun ini kami berhasil mencetak para atlet tinju yang hebat dan sportif. Terlebih, ini merupakan ajang besar pertama yang diselenggarakan di Lampung,” paparnya.
Raden Sarmanda juga menyampaikan bahwa,kegiatan ini merupakan satu langkah untuk membantu mengarahkan para remaja di Kota Metro untuk melakukan hal yang positif disaat kenakalan remaja sedang merajalela.
Untuk diketahui, Di bawah binaan Pertina Kota Metro, Sasana MBC telah membawa 23 atlet tinju pada ajang bergengsi se-Sumbagsel yang berlangsung di PKOR Wayhalim pada 12-16 Desember lalu.
Selain membawa 8 medali emas, MBC juga meraih 6 medali perak dan 9 medali perunggu,serta mendapatkan penghargaan juara umum kategori junior dan salah satu petinjunya menjadi atlet terfavorit di ajang Gubernur Lampung Cup I itu.(*/Man)