Tujuh Pelajar Asal Kota Metro Terpiih Untuk Mewakili Provinsi Lampung Dalam Ajang Bergengsi OSN

Kota Metro, Intisarinews.co.id – Tujuh pelajar asal Kota Metro terpilih untuk mewakili Provinsi Lampung dalam ajang bergengsi Olimpiade Sains Nasional (OSN) di Jakarta pada tanggal 05 hingga 10 Agustus 2024 mendatang.
Adapun ke Tujuh pelajar tersebut diantaranya :
OSN Bidang Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
1. Ivana Aqila Fatin M (SMP Negeri 1 Kota Metro
OSN Bidang Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
1. Fatih Abdalah Hijaz (SMP N 4 Kota Metro)
2. Silvia Anggraini (SMP N 4 Kota Metro)
OSN Bidang Matematika
1. Akbar Fajar Huda (SMP Muh 4 Kota Metro)
2. Maliqi Raditya Hakim (SMP MuhHAD Kota Metro)
3. Muh. Zakwan Pranata (SMP IT Bina Insani Kota Metro)
4. Naura Aranty (SMP MuhHAD Kota Metro).
Ketujuh pelajar SMP berprestasi asal Kota Metro berkompetisi di OSN bidang IPA, IPS dan Matematika, mewakili Kota Metro Provinsi Lampung.
Tahapan ketujuh pelajar tersebut, telah di ikuti dari tingkat Kota dan Provinsi dan dinyatakan lolos seleksi atau lolos passing grade, dan selanjutnya ke tingkat Nasional. Selasa, 06/08/2024.
Keberangkatan para pelajar berprestasi tersebut membawa nama harum daerah, berkompetisi tingkat nasional disupport Pemerintah Provinsi dan pihak sekolah masing – masing.
Tentunya, pihak Pemerintah Kota Metro dapat lebih mensupport, bentuk motivasi bagi pelajar berprestasi dan pelajar lain pada umumnya. (*/Man)

Loading