WAYKANAN (ISN) – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya dan Ali Rahman atau yang lebih dikenal dengan Pasangan BERANI Pasti AMAN melakukan Kampanye terbuka di Dua Kecamatan Berbeda.
Raden Adipati Surya bergeriliya di Dapil III yang meliputi Kecamatan Negara Batin. Sedangkan Ali Rahman bergerak di Dapil II Kecamatan Buay Bahuga.
Hal itu disampaikan Deni Ribowo, Juru Bicara Tim Pemenangan Berani Pasti Aman saat mendampingi Kampanye Calon Wakil Bupati Way Kanan Ali Rahman. Selasa (06/10/2020).
“ Iya hari ini ada dua Titik Kecamatan. Pak Adipati di Negara Batin Pak Ali Rahman di Buay Bahuga. Dalam Kampanye ini keduanya tetap mengedepankan Protokol Kesehatan, seperti memakai Masker dan Mencuci Tangan ,” kata Deni.
Deni menambahkan, Keduanya selalu mengingatkan kepada masyarakat bagaimana pentingnya menjaga kesehatan di masa Pandemi Covid-19. Dimana semuanya harus sama-sama bersabar sampai nanti pada tanggal 9 Desember 2020 akan dilakukan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan dan seterusnya masyarakat Way Kanan juga harus selalu sehat.
Deni juga mengatakan, selain karena Pilkada. Khususnya Kampanye Ali Rahman di Buay Bahuga merupakan bentuk untuk menyambung silaturahmi antara Ali Rahman dengan Masyarakat.
“ Mengingat Pak Ali Rahman ini seperti Pulang menemui keluarganya kalau di Buay Bahuga. Karena Pak Ali 5 Tahun lebih pernah jadi Camat disini,” ujar Deni.
Deni menjelaskan bahwa dalam Kampanye ini peserta juga dibatasi yaitu hanya di Hadiri 50 orang saja serta menerapkan protkol kesehatan yang cukup ketat.
“Pak Adipati dan Pak Ali Rahman juga selalu mengingatkan kepada semua masyarakat, Simpatisan, Tim Sukses maupun Relawan bahwa Pilihan kita boleh beda, tapi persaudaraan dan silahturahmi harus tetap dijaga,” tambahnya.
Menurutnya Adipati juga selalu mengingatkan agar memberikan Edukasi Politik yang baik dan benar kepada masyarakat Jangan sampai terjadi perpecahan atar sesama.
“Kita tidak boleh menjadikan Pemilu ini sebagai pemecah belah. Kita harus tetap bersama menjadikan Pesta Demokrasi ini sebagai bentuk keinginan kita mensejahtrakan masyarakat. Mari kita ciptakan Pilkada Way Kanan yang aman damai dan sejuk,” pungkasnya. (Nusi)