Polres Lampura Tanda Tangani MoU Bersama STMIK Surya Intan

LAMPUNG UTARA (ISN) – Untuk turut mencerdaskan anak bangsa tidak harus mendirikan sekolah atau menjadi guru. Dengan kantornya ditempati siswa yang sedang praktek lapangan seperti KKN maupun PKL, juga merupakan bentuk turut serta dalam mencerdaskan anak bangsa.

Untuk itu Polres Lampung Utara bersama STMIK Surya Intan Kotabumi melaksanakan penandatanganan Mou kerjasama di bidang praktek kerja lapangan Mahasiswa di Polres Lampung Utara yang berlangsung pada hari Jumat (4/10/19) di aula Rekonfu mapolres setempat.

Hadir dalam giat tersebut Wakapolres Lampung Utara Kompol Zulkarnain, S.E., S.H., M.H., Kabag Ren Kompol Aswar, Kabag Sumda Kompol A. Holil, S.Pd, Ketua STMIK Surya Intan Laksamana bangsawan beserta Mahasiswa STMIK Surya Intan Kotabumi.

Berharap dengan adanya kerja sama ini akan mampu meningkatkan kemampuan para mahasiswa yang akan melaksanakan praktek kerja lapangan (PKL) agar lebih sigap profesional dan memiliki kemampuan yang memadai.

“Sehingga dapat disimpulkan kerja sama ini merupakan wujud dari upaya turut serta mencerdaskan bangsa baik dibidang ilmu pengetahuan maupun di bidang keamanan dan ketertiban masyarakat”, ujar Kompol Zulkarnain mewakili Kapolres Lampung Utara AKBP Budiman Sulaksono, S.I.K.

Perguruan tinggi mempunyai peranan yang strategis terhadap penguatan lembaga Kepolisian, dalam konteks ini STMIK melalui pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat berusaha untuk turut memberikan dukungan sepenuhnya dalam mewujudkan tata kelola dan kedaulatan hukum sebagai kultur masyarakat.

“Semoga kerjasama ini bisa membawa implikasi kepada penggalian ide ide inovatif dengan ditunjang penguasaan teknologi dan sumber daya yang dimiliki”, kata Wakapolres Lampung Utara Kompol Zulkarnain, S.E., S.H., M.H. (fran)

Loading