Polres Lampung Barat Upacara Hari Pahlawan 2019

Lampung Barat (ISN) – Polres Lampung Barat melaksanakan upacara hari Pahlawan 2019 di Lapangan Apel Mapolres Lampung Barat di pimpin Waka Polres Kompol Vicky Dzulkarnain,minggu (10/11/2019).

Bertindak selaku Inspektur upacara Wakapolres Lampung Barat Kompol Vicky Dzulkarnain dan sebagai peserta upacara diantaranya PJU, Kapolsek Jajaran, Perwira, Sabhara, Satlantas, Gabungan staf,anggota polsek jajaran, reskrim, intelkam, dan ASN.
Pada upacara peringatan Hari Pahlawan 2019 ini, Inspektur upacara membacakan amanat dari Kapolres Lampung Barat AKBP Rachmat Tri Hariyadi,S.IK.,M.H. tentang peringatan Hari Pahlawan tahun 2019.

“Hari pahlawan yang kita peringati hari ini, saya harapkan menjadi momen bagi kita semua untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur mengorbankan jiwa dan raga demi tercapainya kemerdekaan Republik Indonesia yang kita rasakan hingga saat ini, dimana perjuangan untuk meraih kemerdekaan bukanlah sesuatu yang mudah diraih semudah membalikkan telapak tangan, perjuangan meraih kemerdekaan yang dilakukan oleh para pahlawan adalah sebuah perjuangan yang berat dan memiliki tantangan yang besar yang tentunya didasari hari yang tulus dan ikhlas untuk memperjuangkan kemerdekaan.
upacara hari pahlawan 10/11/2019 ini mengusung tema “ aku pahlawan masa kini ” tentunya terkandung makna kita semua harus mengintrospeksi diri apa yang sudah kita lakukan untuk menjaga kemerdekaan republik indonesia sehingga kita layak disebut sebagai pahlawan masa kini.

Berbagai tantangan di era kemerdekaan harus diisi dengan mengobarkan semangat para pahlawan demi kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara sehingga pengorbanan yang diberikan oleh para pahlawan tidak sia-sia.

Seperti kita ketahui bersama di era revolusi industri 4.0 diperlukan pemuda dan pemudi yang berpikir cerdas, cepat, dan modern , untuk tetap memperjuangkan bangsa indonesia menjadi bangsa yang maju dan bersaing dengan negara negara maju lainnya di dunia, membutuhkan sumber daya manusia yang unggul dan berprestasi, serta selalu haus akan informasi dan transformasi untuk membangun bangsa yang kita cintai ini, untuk itu saya mengajak seluruh peserta upacara yang hadir pada saat ini untuk selalu belajar dan menimba ilmu pengetahuan agar bisa menjadi bagian dari Revolusi Industri 4.0.”jelas Inspektur Upacara dalam pembacakan amanat.

Ada beberapa perhatian dari Kapolres Lampung Barat pertama tingkatkan iman dan ketaqwaan terhadap tuhan yang mahaesa sehingga setiap langkah pengabdian selalu dalam lindungan nya.

Kedua maknai nilai-nilai luhur pahlawan bangsa sebagai modal dalam melanjutkan karya dan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara.

Ketiga pegang teguh, hayati dan pedomani nilai-nilai yang terkandung di dalam Tri Brata dan Catur Prasetya.

keempat terus tingkatkan kemampuan dan ketrampilan sehingga semakin profesional dalam memberikan perlindungan, pelayanan dan pengayoman kepada masyarakat.

Kelima hindari pelanggaran sekecil apapun agar nama besar polri tetap dipercaya oleh masyarakat.

Keenam berikan pengorbanan yang terbaik kepada negara republik indonesia selayaknya para pahlawan yang rela berkorban demi tegaknya NKRI.

(humas)

Loading