LAMPUNG UTARA (ISN) – Plt. Bupati Lampung Utara, H. Budi Utomo, S.E., M.M., menghadiri penilaian Lomba Kesatuan Gerak PKK-KKBPK (Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga) Kesehatan dan Lomba Kegiatan-Kegiatan PKK Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2019 di Desa Mulyorejo I Kecamatan Bunga Mayang Kabupaten Lampung Utara, Selasa (3/11/2019).
Hadir Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Lampung selaku Ketua Tim Penilai Lomba, Uliantina Meiti, S.E., M.M., beserta Anggota Tim Penilai, Danrem Lampung yang diwakili Mayor Infanteri Asrin, Forkopimda, Kakimal, Kakemenag, Ketua DPRD, Pj. Sekda Kab. LU H. Sofyan, S.P., M.M., Para Staf Ahli, Para Asisten, Tenaga Ahli, Wakil Ketua TP PKK LU, Hj. Nur Endah Sulastri, S.Pd., M.M., Ketua DWP Kab. LU, Hj. Sholeha, S.Pd., Para Kabag, Para Camat, Ketua TP PKK Kecamatan se-Lampung Utara, dan Anggota TP PKK Desa se-Kecamatan Bunga Mayang.
Dalam sambutannya Plt. Bupati Lampung Utara, H. Budi Utomo, S.E., M.M., mengucapkan selamat datang kepada Tim Penilai Lomba Kesatuan Gerak PKK-KKBPK Kesehatan dan Lomba-Lomba Kegiatan PKK Tingkat Provinsi Lampung di Kabupaten Lampung Utara. H. Budi Utomo, S.E., M.M., menyatakan bahwa kegiatan lomba ini merupakan salah satu usaha dalam meningkatkan taraf kesehatan masyarakat.
Dengan pemeriksaan IVA untuk pencegahan kanker serviks, Sadari (Pemeriksaan Payudara Sendiri) untuk deteksi dini kanker payudara, dan KB (Keluarga Berencana) untuk menanggulangi pertambahan penduduk dalam rangka meningkatkan taraf kesehatan masyarakat.
PKK merupakan motor penggerak masyarakat untuk lebih peduli tentang kesehatan, karena generasi yang sehat merupakan generasi potensial yang dapat menunjang kemajuan masyarakat.(*)