Pelantikan Empat DPC AJO Indonesia di Kabupaten Lampung Utara

LAMPUNG UTARA (ISN)- Dewan Pengurus Daerah Aliansi Jurnalistik Online Indonesia (DPD. AJO Indonesia) Provinsi Lampung secara kolektif melantik beberapa Dewan Pengurus Cabang (DPC), yang ada di Provinsi Lampung dikabupaten Lampung Utara.

Selain DPP beserta rombongan, turut hadir seluruh anggota DPC kabupaten Lampung Utara sebagai tuan rumah dan DPC Kab. Way Kanan, Pesisir Barat dan Tulang Bawang Barat yang akan dikukuhkan kepengurusannya dengan masa jabatan periode 2019 hingga 2023 mendatang.acara di gelar digedung Korpri kabupaten Lampung Utara.

Dengan mengusung Tema “Jalin kebersamaan membangun kwalitas jurnalis mengarah keprofesional, menyajikan informasi publik yang mendidik berbasis digitalisasi”Prosesi Berjalan lancar, Senin 23/12/2019.

Diawali tari Sigeh Pengunten, kesenian daerah masyarakat Lampung, seluruh anggota AJO Indonesia yang hadir dan juga para undangan menyanyikan Lagu Indonesia Raya.

Pada kesempatan itu, Romzi Hermansyah sebagai Ketua DPD. AJO Indonesia, secara resmi melantik dan mengukuhkan beberapa DPC yang ada di Provinsi Lampung.

Dihadiri oleh Ketua DPP. AJO Indonesia, Rival Achmad Labaika beserta rombongan dan Plt. Bupati Lampung Utara Hi. Budi Utomo, SE. MM dan Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kabupaten setempat,Perwakilan Kodim 0421/LU, Polres Lampung Utar,Keempat DPC secara sah telah menjadi bagian dari keluarga besar organisasi.

Turut hadir pula ketua dan perwakilan seluruh Organisa Wartawan dan lembaga,Organisasi Kepemudaan,KNPI,HMI kabupaten Lampung Utara serta para tokoh dan Ketua Paguyuban Tiong Hoa kabupaten setempat.

.(fran)

Loading