Bandar Lampung, (ISN) – Usai divaksin kedua kalinya pada Kamis (28/1/2021), Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Lampung, Mingrum Gumay mengaku kondisi badannya baik-baik saja dan bugar.
“Iya usai melakukan vaksin yang kedua ini badan segar bugar tidak ada masalah apapun,” ungkapnya saat dikonfirmasi medialampung.co.id., Minggu (31/1/2021).
Ia juga menambahkan untuk masyarakat jangan takut vaksin. pemerintah tidak akan coba-coba karena Vaksin sudah benar-benar diuji dan secara agama juga halal
“Jadi masyarakat tidak perlu takut, Karena vaksin ini sifatnya mencegah untuk ditulari atau menulari. Yakin saja tujuannya untuk menjaga melindungi masyarakat dari penyebaran Covid-19,” tambahnya.
Namun ia juga mengingatkan setelah melakukan vaksinasi tetap mengikuti peraturan pemerintah untuk mematuhi protokol kesehatan (prokes).
Tetap menjaga protokol Kesehatan dimanapun tempat, untuk menghindari Kerumunan berlebih tetap pakai Masker dan Selalu mencuci tangan tetap dipatuhi,” ujarnya.
Lanjutnya, usai vaksin kedua maka akan mendapatkan kartu tanda vaksin.
“Ya, kita dapat kartu tanda sudah vaksin. Ini fungsinya sebagai pengganti keterangan hasil swab kalo mau keluar daerah. Namun seperti yang saya katakan walaupun sudah vaksin dan mendapatkan kartu tetap prioritas mematuhi protokol kesehatan,” tutupnya. (R)