Pringsewu (ISN) – Pada Momen Safari Ramadhan 2024, Pj Bupati Pringsewu Dr Marindo Kurniawan memaparkan sejumlah program dari Gubernur Lampung Ir. Arinal Djunaidi di kabupaten setempat yang berdampak ke masyarakat.
Terkait infrastruktur pembangunan yang digagas Gubernur Lampung, Marindo mengungkapkan telah banyak manfaat yang dirasakan mulai dari Program Penyelenggaraan Pengembangan Jalan yang didukung dan dibangun oleh Pemerintah Provinsi Lampung berupa Rehabilitasi Jalan Ruas Kalirejo–Pringsewu sepanjang 2,73 KM, Rehabilitasi Jalan Ruas Pringsewu–Pardasuka sepanjang 1,52 KM,
Pembangunan Jembatan Non Status Way Bulukarto di Kabupaten Pringsewu, yang tentunya juga berperan membantu meningkatkan perekonomian masyarakat warga sekitar.
“Aspek kesehatan juga menjadi bukti prioritas penting, dalam konteks pembangunan SDM kita. Intervensi penurunan angka stunting terus
dilakukan serta terintegrasi dengan Pemerintah Pusat, Kabupaten, dan Kota, sampai ke Pekon/Kelurahan. Lampung masuk dalam kategori Tiga Besar Provinsi di Indonesia dengan angka Prevalensi Stunting Terendah secara Nasional,” ujarnya.
Di bidang kelautan dan Perikanan juga tak ketinggalan dengan program bantuan premi bagi keselamatan kerja nelayan dan pembudidaya sebanyak 167 jiwa. Dalam rangka percepatan peningkatan produksi ikan, diberikan bantuan Pakan mandiri 3.952 kg, Benih ikan 265 ribu ekor, induk ikan 940 ekor, peralatan pengolahan, sarana prasarana budidaya dan pembinaan teknis budidaya, perluasan akses pasar dan permodalan yang juga diiringi dengan pelestarian lingkungan agar pembangunan berkelanjutan dapat dicapai.
Serta pemanfaatan KPB oleh 861
pembudidaya di Kabupaten Pringsewu, termasuk juga permodalan melalui KUR e-KPB melalui Bank Lampung dan Himpunan Bank Negara (Himbara)dengan total Rp4,3 Milyar.
“Terimakasih, atas bantuan dan dukungan dari Pemerintah Provinsi Lampung. Saya yakin dan percaya kehadiran Bapak Gubernur akan memberikan nilai tambah bagi kemajuan dan pembangunan di Kabupaten Pringsewu kedepan, sekaligus akan menambah energi positif bagi kami dalam mengemban amanah rakyat, yakni melaksanakan pengabdian, baik dalam bidang Pemerintahan, Pembangunan, maupun pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Pringsewu,” kata Marindo penyandang gelar doktor bidang ekonomi tersebut. (Tim)