Marindo Inisiasi Terbentuknya BMPD Kabupaten Pringsewu

Pringsewu (ISN) – Pj Bupati Pringsewu Dr Marindo Kurniawan menginisiasi terbentuknya Badan Musyawarah Perbankan Daerah (BMPD) Kabupaten Pringsewu.

Hal itu terwujud saat audiensi kepala Bank dan perbankan yang ada di seluruh Kabupaten Pringsewu bersama PJ Bupati Pringsewu, di ruang rapat bupati, Jum’at 26 April 2024.

BMPD yang baru terbentuk sepakat untuk sinergi dan mendukung program pemerintah Kabupaten Pringsewu dan Pj Bupati Dr Marindo Kurniawan.

“Salah satunya diawali dengan mendukung program ReBranding dan Revitalisasi Rest Area yang merupakan wajah dan pintu masuk Kabupaten Pringsewu menjadi Pusat Oleh-oleh dan Kuliner Pringsewu,” tegas Marindo.

Program tersebut, menurut Pj Bupati Pringsewu sangat bermanfaat untuk mendukung Perekonomian, dan pariwisata di kabupaten setempat.

“Serta program-program yang akan digulirkan seperti pringsewu expo dengan akan mengadakan pertemuan-pertemuan rutin dengan pemerintah Kabupaten Pringsewu,” tandas doktor bidang ilmu ekonomi tersebut.

Hasil audiiensi kepala bank dan perbankan se-kabupaten Pringsewu yang berjumlah 17 bank di hadapan Pj bupati Pringsewu berhasil secara aklamasi menunjuk pengurus BMPD Kabupaten Pringsewu dengan susunan pengurus sebagai berikut:

Ketua: Kartika Agus Yudharto (Kepala Bank Lampung pringsewu)
Sekretaris : Anwar ( Kepala Bank Mandiri Pringsewu)
Bendahara: Fitri ( Kepala Bank Mega Pringsewu)

Dan 14 anggota yang terdiri dari seluruh kepala perbankan di Pringsewu yaitu BCA, BNi, Bank Mandiri, BRI, BSI, Bank Lampung, Bank Utomo, Bank Mega, Bank Eka dan Bank Langgeng. (*)

Loading