Bandar Lampung (ISN) – Mantan Sekretaris DPRD Provinsi Lampung, Kherlani menanggapi kabar dirinya bergabung ke Partai Demokrat. Kherlani membenarkan berita itu sebagai jawaban atas ajakan yang dilontarkan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Lampung, Edy Irawan Arief.
“Pak Edy pernah ngomong ke saya, dan saya bilang iya. Beliau datang ke rumah saya,” ujar Kherlani, Minggu, 23 Januari 2022.
Menurut dia, tanggung jawabnya sebagai birokrat baru habis pada 2024. Namun, ia lebih memilih mengajukan pensiun dini seiring niat bergabung sebagai kader Partai Golkar. Akan tetapi, niat itu urung dan berbalik ke Partai Demokrat.
“Golkar adalah partai besar dengan kader yang solid, mapan, dan selalu berada di urutan tiga besar. Sehingga enggak perlu bantuan kita, tenaga saya juga nantinya kurang maksimal,” papar dia.
Meski begitu, Kherlani mengaku belum tahu posisi dan jabatannya di Demokrat Lampung.
“Saya enggak tanya mau ditaruh di mana, terserah, prinsipnya di parpol, bukan jobnya, tetapi bagaimana diajak ngobrol pada keputusan strategis,” katanya.
Sebelumnya diberitakan, kabar bergabungnya Kherlani disampaikan anggota DPD Demokrat Lampung, Deni Ribowo.
“Pak Kherlani resmi bergabung. Kami ucapkan selamat datang,” ujar dia.
Deni melanjutkan kedatangan Kherlani dibutuhkan untuk penataan manajemen organisasi yang efektif dan efisien guna kerja politik partai ke depan. Selain itu, untuk membangun dan membesarkan nama besar Partai Demokrat Lampung ke arah yang lebih baik dan berkembang.
“Untuk itu Partai Demokrat sampai saat ini terus kedatangan kader-kader baru, kader jagoan yang siap memenangkan dan membesarkan Partai Demokrat di masa depan,” ungkapnya.