KPU Gelar Pengundian Nomor Urut Paslon Kepala Daerah Lampung Timur

 

Lampung timur ( intisaranews )! komisi pemilihan umum ( KPU) kabupaten Lampung timur melaksanakan acara terbuka untuk pengundian no urut untuk 2 Pasangan Calon Kepala Daerah, yaitu Ella Siti nuryamah berpasangan dengan Azwar Hadi dan pasangan calon bupati dan wakil Bupati Dawam Raharjo berpasangan dengan Ketut Erawan di kantor KPU setempat pada Senen ( 23 /9/2024

Dalam secara Rapat Pleno Terbuka, Pengundian Nomor Urut Calon Bupati dan Wakil Bupati, yang digelar oleh KPU Kabupaten Lampung Timur, di hadiri ke dua pasangan calon , ketua badan pengawas pemilu ( Bawaslu) , Dandim 0428, Kapolres Lampung timur, ketua partai pengusung, dan para pendukung dari 2 pasangan calon ,

Pada acara pengundian tersebut, Pasangan Ela Siti Nuryamah dan Azwar Hadi, memperoleh nomor urut satu ( 1 ) sementara untuk pasangan Dawam Rahardjo dan Ketut Erawan meraih nomor urut dua ( 2 )

Ketua KPU Kabupaten Lampung Timur Wasiat Jarwo Asmoro, menyampaikan bahwa nomor urut hasil pengundian ini, akan menjadi identitas masing-masing pasangan calon kepala daerah, dalam pesta demokrasi Pilkada tahun 2024.

Untuk di ketahui pasangan nomor urut 1, yaitu Ela Siti Nuryamah dan Azwar Hadi, mendapatkan dukungan dari partai politik pengusul : PKB, Golkar, Gerindra, Nasdem, Demokrat, PAN, PKS dan PPP.

Kemudian pasangan nomor urut 2, yaitu Dawam Rahardjo dan Ketut Erawan, mendapatkan dukungan dari partai politik pengusul : PDI Perjuangan.

Dalam rapat Pleno Terbuka, Pengundian Nomor Urut Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lampung Timur berjalan dengan tertib dan lancar, tidak terlepas peran aktif dan dukungan Tim Pengamanan dari Institusi Kepolisian dan TNI. ( Nisa ,/ aSih /sar)

Loading