Kapolda Lampung kunjungi Polres Way Kanan dan Pemda Kabupaten Way Kanan

Bandar Lampung, (ISN) – Kapolda Lampung Irjen Pol Drs. Hendro Sugiatno, M.M., didampingi Direktur Intelkam Polda Lampung Kombes Pol Drs. Susilo Rahayu Irianto dan Kepala Bidang TIK (Teknologi Infomasi Kepolisian) Polda Lampung Kombes Pol M. Arief Rifa’i, S.I.K, melaksanakan kunjungan kerja ke Polres Way Kanan dan Pemda Kab. Way Kanan. Kamis (8/4/2021)

Kapolda Lampung dan rombongan disambut langsung oleh Kapolres Way Kanan AKBP Binsar Manurung, S.H., S.I.K., M.Si., serta Pejabat Utama Polres Way Kanan, kunjungan kerja ini dihadiri juga oleh Ketua DPRD Kabupaten Way Kanan, Dandim 0427/ Way Kanan, Danlanudad Gatot Subroto Way Kanan, Kasi Selambangja Dron 12/ Serbu Way Kanan, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Way Kanan, Kabidhumas Pengadilan Negeri Blambangan Umpu Way Kanan dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Way Kanan.

Dalam sambutan dan laporan satuan yang disampaikan langsung oleh Kapolres Way Kanan, bahwa saat ini Kabupaten Way Kanan akan melaksanakan Pemilihan kepala kampung serentak di 85 Kampung, dengan kategori Aman 255 TPS, Rawan 28 TPS dan Sangat Rawan 2 TPS di masing masing TPS Kab. Way Kanan.

Lanjut Binsar, terkait keamanan di Kabupaten Way Kanan kelompok teror dan Radikal tidak ada di wilayah Kabupaten Way Kanan dan juga saat ini Polres Way Kanan terus melaksanakan pembangunan Kampung Tangguh untuk menanggulangi permasalahan Covid-19 serta permasalahan sosial lain di masyarakat.

Ucapan terimakasih disampaikan Kapolda Lampung kepada Kapolres Way Kanan dan seluruh peserta yang hadir dalam kegiatan Kunjungan Kerja Kapolda Lampung di Aula Polres Way Kanan.

Dalam sambutan dan arahannya, Kapolda Lampung menyampaikan pesan kepada Personel Polres Way Kanan untuk memanfaatkan Dai-dai yang ada di Kab. Way Kanan dengan pendekatan secara baik untuk membantu menjaga situasi kamtibmas di wilayah Kab. Way Kanan, kata Hendro.

Laksanakan tugas yang sudah memang dari dahulu dilaksanakan yang sekarang dikenalkan oleh Kapolri dengan Istilah PRESISI, yang walaupun bukan hal baru, tetapi diingatkan kembali akan tugas Polri tersebut seperti:

• Prediktif, salah satu contoh sebentar lagi akan datang Bulan Ramadhan, sebagai anggota Polri kita harus bisa memprediksi kerawanan, dan gangguan menjelang Bulan Ramadhan, dalam hal apapun Polri harus dapat memprediksikan apa yang akan terjadi menjelang, pada saat dan setelah terjadi karna itulah tugas kita sebagai Anggota Polri.

• Responsibilitas, kita harus Tanggap dan Respon dengan permasalahan yang akan terjadi untuk mencegah terjadinya permasalahan di Kabupaten Way Kanan.

• Transparansi, kita tidak diperbolehkan lagi berkerja di tempat-tempat gelap, kita harus terbuka dan adil dalam menerapkan Hukum agar dapat terlaksana transparan dalam kemasyarakatan yang adil dalam penegakan hukum di masyarakat.

• Sinergitas harus tetap dijaga antara TNI dan Polri di Kabupaten Way Kanan, lakukan Sinergi dengan Baik, karena untuk kemakmuran Masyarakat kita memang harus bersinergi dengan baik antara TNI dan Polri, lanjut Hendro.

Kapolda berpesan kepada seluruh anggota, jangan ada Anggota Polri yang main-main dengan Narkoba, karena akan ditindak tegas bahkan akan di PTDH apabila ada anggota yang terlibat Narkoba, lakukan tindakan tegas terhadap pelaku Curas, Curat dan Curanmor di Kabupaten Way Kanan tidak perlu ragu dalam melakukan tugas untuk menciptakan situasi kondusif serta lakukan pembinaan Personel dengan Baik, serta dukung karir anggota yang dinilai baik dalam pelaksanaan tugas, tutup Hendro. (R)

Loading