MESUJI (ISN) – Pemerintah Kabupaten Mesuji melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) kembali sambangi Desa untuk jemput bola dalam melayani pelayanan Administrasi Kependudukan (Adminduk) untuk masyarakat ragab begawe caram (Mesuji-red). Senin (10/8/2020).
Hal ini guna pemerataan dalam pelayanan Adminduk di Kabupaten Mesuji. Kegiatan tersebut dipusatkan di Desa Tanjung Menang Kecamatan Mesuji Timur yang digelar di Balai Desa setempat baru – baru ini.
Ditemu disela kegiatan, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Mursalin, SH., MH menjelaskan, kegiatan tersebut berkoordinasi dengan dua Desa, yaitu Desa Tanjung Menang dan Tanjung Menang Raya.
“Kita terus laksanakan pelayanan Adminduk ke bawah, untuk menyisir masyarakat yang ingin memperbarui dan menerbitkan Adminduk, hari ini kita khususkan untuk dua Desa, yaitu Tanjung Menang, dan Tanjung Menang Raya, itu terkait waktu dan tenaga tim kita, kedepannya kita juga terus lakukan hal yang sama di Desa lain di Kabupaten Mesuji,”jelas Mursalin.
Ditemui di lokasi kegiatan, Sekretaris Desa Tanjung Menang, Kandar menjelaskan, antusias masyarakat luar biasa, hingga siang masih terjadi antrian masyarakat yang ingin memanfaatkan hal tersebut.
“Antusias masyarakat ramai sekali, bukan hanya masyarakat kita dan Desa Tanjung Menang Raya saja namun juga masyarakat Desa lain. Untuk mempertimbangkan waktu, kami bersama Disdukcapil batasi hanya lakukan pelayanan untuk Desa ini dulu (Tanjung Menang-red) dan Tanjung Menang Raya,”jelas Kandar. (Fran)