Gelar Muswil, Pemuda Pancasila Provinsi Lampung Harapkan Dukungan Pemprov Lampung

BANDARLAMPUNG (KANDIDAT) –  Gubernur Arinal Djunaidi menerima audiensi Pengurus Pemuda Pancasila Provinsi Lampung, di Mahan Agung, Rabu (9/2).

Hadir di dalam kegiatan ini Kepala Badan Kesbangpol, Sekretaris Dinas Kominfotik Provinsi Lampung.

Ketua MPW Pemuda Pancasila Provinsi Lampung Rycko Menoza di dalam audiensi memohon kesediaan Gubernur Arinal untuk hadir sekaligus membuka Musyawarah Wilayah (Muswil) VIII Pemuda Pancasila Provinsi Lampung yang menurut rencana akan diselenggarakan pada tanggal 21-22 Maret 2022.

Menurut rencana, acara Pembukaan Muswil VIII Pemuda Pancasila Provinsi Lampung akan digelar di Mahan Agung dan akan dihadiri langsung oleh Ketua Umum MPN Pemuda Pancasila, KPH. Japto Soelistyo Soerjosoemarno.

Rycko Menoza juga memohon dukungan Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Kominfotik terkait suksesi dan sosialisasi acara Muswil VIII Pemuda Pancasila Provinsi Lampung.

Menanggapi permintaan tersebut, Gubernur Arinal mengatakan kesediaannya menghadiri acara Pembukaan Muswil VIII Pemuda Pancasila tersebut, selama tidak ada agenda lain yang mendesak.

Dalam kegiatan ini, Gubernur Arinal juga menjelaskan Pembangunan yang saat ini sedang dikerjakan oleh Pemerintah Provinsi Lampung, diantaranya di sektor pariwisata yaitu pembangunan Kawasan Wisata Terintegrasi Bakauheni Harbour City, dan hasil-hasil pembangunan di sektor pertanian. (Dinas Kominfotik Provinsi Lampung)

Loading