DPRD & Akademisi Kritisi Program Tebar Benih Ikan Dinas DKP Lampung

Bandar Lampung (ISN) – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Lampung Fraksi PDI Perjuangan Dapil V Lampung Utara dan Way kanan Sahdana mempertanyakan kebenaran soal jumlah penebaran benih ikan untuk mendukung program ketahanan pangan, serta meningkatkan sumberdaya perikanan di perairan umum.

Salah satunya menebar ribuan bibit ikan di Sungai Tiuh Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Jum’at (17/7/2020) lalu. “Yang jadi masalahnya jumlahnya itu tidak sesuai apa yang disampaikan oleh Kadis Perikanan soal jumlah bibit ikan yang ditebar sekian puluh ribu. Penilaian saya pribadi tidak sesuai dengan apa yang mereka sampaikan,” kata Anggota Komisi I DPRD Propinsi Lampung Sahdana, Rabu 26 Mei 2021.

“Kalau saya gak yakin bahwa isi 2 plastik bibit ikan itu sampai puluhan ribu. Karena plastik itu gak besar. Itu yang menjadi perkiraan saya tidak mungkin mencapai sebanyak yang dianggarkan itu. Untuk anggarannya, saya sudah lupa, tapi untuk di lima tempat, termaksud di Way Kanan,” katanya.

Oleh karena itu ia meminta Dinas-dinas di Pemprov Lampung agar transparan dalam merealisasikan anggaran untuk mewujudkan 33 janji Gubernur – Wakil Gubernur Lampung periode 2019-2024.

Sementara itu, Akademisi Kebijakan Publik Unila Dedi Hermawan berharap instansi terkait bisa bersinergi dalam mengawal realisasi anggaran Pemprov Lampung, salah satunya penebaran bibit ikan. Karena, kata dia, setiap program pemerintah sangat terbuka terjadi peluang korupsi.

“Gubernur, DPRD, Inspektorat, aparat Kepolisian dan Kejati Lampung bisa bersama-sama mengawal supaya program ini steril dari korupsi,” ucap dia.

Selain itu, program ini, kata dia, dibutuhkan formulasi kuat agar bisa bermanfaat bagi masyarakat secara komprehensif dan berkelanjutan. “Output harus jelas, manfaat harus jelas dampaknya juga harus jelas agar jangan sampai menghambur-hamburkan anggaran saja,” ungkap dia.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Lampung melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Lampung berencana akan menebar benih atau restocking 1 juta bibit ikan air tawar.

Kepala DKP Provinsi Lampung, Febrizal Levi Sukmana mengatakan, kegiatan restocking tersebut akan dilakukan di sungai-sungai besar yang ada di Lampung. Seperti di Mesuji, Way Sekampung, Tulangbawang, Way Kanan dan Way Kiri.

Loading